Kamis, 06 Juni 2013

SURAT CINTA UNTUK KEKASIH SEJATIKU ( ALLAH )



SURAT CINTA UNTUK KEKASIH SEJATIKU ( ALLAH )
Bismillahirrohmanirrohiim.. 

Surat ini aku persembahkan untuk kekasih sejatiku.. ALLAH SWT Ya Allah..

Hamba memohon terimalah surat ini, dengarkanlah suara hati hamba yang terdalam yang hamba tuliskan lewat surat ini. Engkau kekasih hamba yg tercinta .. Engkau kekasih sejati yg terkasih .. Tuhanku semesta alam.. pemilik jiwa raga ini .. yang menggenggam hati ini.. ENGKAU ALLAH ROBBUL-’IZZATI ..

Ya Allah .. 
hamba tuliskan surat cinta ini sebagai ungkapan atas apa yang hamba rasa padaMU.. Ya Alloh.. aku bersyukur menjadi hambaMU, menjadi muslim, dan memiliki tauladan hidup seorang kekasihMU yg mulia ,, yg sempurna akhlaknya RasulMu Nabi Muhammad SAW.. Sungguh hamba bersyukur memiliki Al Quranul kariim, cahayaMU yg terang, kalimatMU yang sempurna yang menenangkan jiwaku, menghibur di saat gundahku dan sedihku, dan menjadi penuntunku hingga hari terakhirku .. hari dimana catatan hidupku di dunia akan dibuka dan diperhitungkan olehMu .. 

Ya Allah .. 
Entah apa jadinya diri ini jika hamba tidak menjadi muslim dan tidak mengenal Islam .. AgamaMu yg Hak dan sempurna .. 

Ya Allah .. 
Entah apa jadinya diri ini tanpa adanya belas kasihMu dan maghfirahMU.. sungguh dan pasti hamba merugi.

Ya Allah .. yang Maha Mengerti .. 
hamba bersyukur terlahir beragama Islam, dengan hidayahMu dan berkat kasihMU hingga saat ini namaMU tetap selalu terukir di hatiku .. hamba berharap .. Engkau selalu ada di hati hamba selamanya hingga nafas ini berhenti ..

tapi ya Allah .. sungguh hamba pun sering bertanya kepada diri ini, hati, jiwa, dan raga ini, " wahai makhluk yg lemah .. apakah memang dirimu sudah benar – benar menjadi org Islam ? apakah benar Allah selalu ada di hatimu ? Apakah benar Allah adalah kekasih sejatimu ? apakah kau jujur dan tulus mengatakan kau mencintaiNYA ?"

kemudian sering terlintas pertanyaan yang sungguh membuat hati hamba tersayat sayat .. " apa buktinya bahwa kamu sungguh seorang muslim, apa buktinya kamu adalah hamba yang sangat mencintaiNYA, dan apakah Allah sudah menerima dan membalas cintaMu dan meridhoimu sebagai kekasihNYA ? " 

Ya Allah .. ampuni hamba .. teguhkan namaMu di hati hamba .. sempurnakan cinta hamba kepadaMu ..

Ya Allah .. 
sungguh hamba takut dan malu .. nyatanya hambaMu ini memang sering mengkhianatiMU, sering melupakanMu .. sering meremehkan perintahMu dan LaranganMu, sedikit mengingatMu dan mendzikiriMu .. terlalu sering berubah dan menjadi lalai, setelah bertekad akan bersungguh2 menjadi lebih baik dalam melakukan segala hal yang Engkau cintai dan tidak melakukan yang Kau benci .. ma’afkan hamba Allah .. ma’afkan hamba ..

Ya Allah .. 
hamba lalai menjagaMU, mungkin karena kecongkakan dan lemahnya perlawanan hamba dalam menghadapi hawa nafsu . 

Ya Allah .. 
hamba sering mengkambing hitamkan syaitan padahal memang semua karena kelemahan hamba dalam menundukkannya dan melawan godaannya .. 

Ya Allah .. 
sungguh kini hamba menyadarinya .. hamba mungkin belum pantas mengakui cinta kepadaMU tanpa ada pembuktian yang nyata terlebih dahulu ..

Duhai ALLAH .. kekasih hamba .. 
hamba sering teringat dengan firmanMU dalam sebuah hadits : Rosululloh saw. bersabda, "Alloh berfirman, 'Aku heran denganmu wahai anak Adam, Aku yang telah menciptakanmu tapi engkau menyembah selain Aku. Aku yang memberimu rezeki tapi engkau bersyukur kepada selain Aku. Aku perlihatkan rasa cintaKu kepadamu dengan memberi nikmat---padahal Aku tidak membutuhkanmu---tapi engkau perlihatkan rasa bencimu kepadaKu dengan melakukan maksiat, padahal engkau membutuhkanku. KebaikanKu senantiasa turun kepadamu tapi keburukanmu senantiasa naik kepadaKu'"

Ya Allah .. 
sungguh sedih hati hamba ini mengetahui curahan pernyatanMu tersebut .. membuat air mata hamba mulai menari-nari di pipi ini .. dan scepat kilat hati pun terasa basah karena isak tangis hamba .. Ya Allah hamba takut akan pedihnya siksaMU.. Ya Allahu ANTA Robbi .. ANTA maqshudi .. RidhoKa mathlubi .. ANTA Ghoffarun .. hamba mohon ampunilah hamba .. Wahai cinta sejatiku, kekasih hatiku, harapanku ,.. terimalah maaf dariku .. Astaghfirullahal'adziim .. Astaghfirullahal'adziim .. Astaghfirullahal'adziim .. tubtu ilaiKa .. watub ’alayya .. ANTA Ghafirudz-Dzanbil-’adhim ..

Banyak pendosa, termasuk diri ini .. ketika diingatkan agar berhenti dari maksiatnya, serta merta menjawab bahwa Allah SWT itu Maha Pengasih dan Penyayang. Padahal, selain memiliki sifat tersebut, Engkau juga memiliki sifat Maha keras azab-Nya.. Ya Allah sungguh sangat takut diri ini, saat firmanMu yang tertulis dalam QS. Al Maidah: 98 mengingatkanku..

5. Al Maa'idah

98. Ketahuilah, bahwa sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya dan bahwa sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Ya Allah ya Rahman .. izinkanlah hamba perbaiki semua sebelum waktuku berjumpa denganMU tiba .

Duhai kekasih sejati hamba .. Hamba malu atas semua yg Kau beri .. padahal diri hamba terlalu sering membuatMU kecewa .. Entah mungkin karna hamba terlena, sementara Engkau selalu mmberi hamba kesempatan berulang kali agar hamba kembali .. Ya Allah betapa tak ada apa2nya hamba di hadapanMU .. YA Allah .. Hanya Engkaulah cinta sejati hamba .. tak ada illah selain diriMU ..

Ya Allah Ya Rahiim .. pemilik cinta dari segala cinta .. hamba sadar kini, mencintai manusia bukan karenaMu bisa menimbulkan kekecewaan teramat dalam .. mencinta manusia khususnya lawan jenis di luar ikatan suci adalah sebuah kesia-siaan .. Kini, lebih baik mereka membenciku daripada ENGKAU Yg membenciku, hatiku telah ternodai, dan cinta untukMu Ya Allah .. secara tak sadar sudah ku khianati ... Kini ku sadar, mencintaiMu memang tidak pernah ada kekecewaan .. karna hamba yakin ENGKAU selalu membalas cinta hambaMu ini ..

Ya Allah .. meski tak pantas, tapi hamba ingin selalu berusaha mencintaiMU setulusnya, an dsebenar2nya cinta .. Hamba ingin mendekatiMU selamanya .. sehina apapun diri hamba .. karena banyaknya dosa .. Hamba rindu bertemu denganMU Ya Robbi ..

Ya Allah .. meski dosa hamba terlalu banyak .. namun aku tak akan lelah memohon ampunanMU, karna Kau selalu memotivasiku dalam firmanMU melaui lisan NabiMu : ( sabdanya ) "Wahai anak Adam selama engkau berdosa dan berharap kepadaKu, niscaya Aku ampuni segala dosamu yang telah lalu dan Aku tidak perdulikan lagi. Wahai anak Adam jikalau dosamu membumbung setinggi langit lalu engkau meminta ampunanKU, pasti engkau Ku ampuni. Wahai anak Adam, andai engkau datang kpd-Ku dengan kesalahan sepenuh bumi, kemudian engkau bertemuKu dalam keadaan tidak menyekutukan-Ku sedikitpun, pasti Aku mendatangimu dengan ampunan sepenuh bumi pula."

Subhanallah walhamdulillah walaailaahaillalloh wallahuakbar .. sungguh Maha Luasnya ampunanMU itu ...

Ya Allah .. kekasih sejatiku .. dalam sujud panjangku di hening malamMu .. Ku memohon ampunanMU, terimalah cintaku Ya Rabbku .. Jangan biarkan hamba berpaling lagi dariMu dan janganlah Engkau palingkan wajahMU dariku .. karna tak ada daya dan upayaku tanpa kasih sayangMU di dalam hidupku .. tak ada artinya hidupku jika taubatku tak mendapat ridho dariMU .. DUHAI KEKASIH SEJATIKU .. ALLAH Rabbku .. Penolongku dan Pelindungku ...

Abu Tholib

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Izin simpan ya akhi😊

Posting Komentar

 
KITA ORANG MUSLIM powered by blogger.com
Design by Simple Diamond Blogger Templates